Minggu, 07 Februari 2021

Hideyoshi Dan Cara Pembangunan Benteng Sunomata Yang Luar Biasa

Setelah selesai membaca buku The Swordless Samurai karangan Kitami Masao. Aku membaca buku Oda Nobunaga Sang Penakluk Dari Owari karya Sohachi Yamaoka. Pada buku sebelumnya, The Sowrdless Samurai aku membaca kisah tentang perjalanan hidup Toyotomi Hideyoshi.

Dari seorang yang hanya seorang pelayan reendahan hingga menjadi seorang kaisar dijepang. Hal itu bisa didapatkan Hideyoshi dengan cara kerja keras, bukan dari faktor keturunan. Inilah yang membuat aku betah berlama – lama untuk membaca buku The Swordless Samurai.

Buku Yang Saat Ini Aku Baca

Dan kali ini aku membaca kisah tentang Oda Nobunaga yang merupakan seorang majikan Hideyoshi. Aku menemukan sesuatu yang menarik perhatianku dari kedua buku tersebut. Sebuah peristiwa yang menutku menarik untuk dibahas. Dan peristiwa ini diceritakan kedua buku tersebut.

Peristiwa itu adalah ketika Hideyoshi yang saat itu masih menjadi seorang kepala pengawas dapur ditugaskan oleh Oda Nobunaga untuk membangun benteng di Sunomata. Aku baru mengetahui ternyata ini adalah langkah awal Oda Nobunaga dalam misinya yang ingin menyatukan Jepang.

Sebuah Cara Yang Mengejutkan

Pada buku The Swordless Samurai, Pembangunan benteng Sunomata oleh Hideyoshi lebih banyak membahas tentang hubungannya dengan Koroku. Orang yang pernah dekat dengannya ketika Hideyoshi masih belum bekerja sebagai pelayan di Klan Oda.

Disini kita belajar untuk tetap menjaga hubungan pertemanan dengan siapapun. Terutama dengan orang – orang yang pernah dekat dengan kita. Seperti yang sudah pernah aku bahas pada artikel sebelumnya diblog ini tentang The Swordless Samurai dan pengalamanku dalam pertemanan.

Karena kedekatan Hideyoshi dengan Koroku berkontribusi besar pada keberhasilan Hideyoshi untuk membangun benteng Sunomata. Sementara pada buku Oda Nobunaga Sang Penakluk Owari, lebih banyak diceritakan tentang bagaimana seorang Tokiciro Kinoshita bisa membangun sebuah benteng di Sunomata.

Penampakan Benteng Sunomata Yang Berhasil Dibangun Oleh Hideyoshi

Jujur aku terkagum – kagum dengan cara yang digunakan oleh Hideyoshi. Memanfaatkan kedekatan hubungannya dengan Koroku, Dia berhasil melakukan sebuah tugas yang sangat sulit. Bahkan dua jendral kebanggaan Oda Nobunaga pun gagal menjalani tugas ini.

Tetapi Hideyoshi yang saat itu hanya sebagai kepala pengawas dapur berhasil melakukannya. Tentu hideyoshi yang dibantu Koroku menggunakan cara yang tidak biasa. Dan cara tersebut dijelaskan dengan sangat luar biasa pada buku Oda Nobunaga Sang Penakluk Dari Owari.

Aku sarankan kalian untuk membacanya langsung, Karena caranya sangat – sangat luar biasa. Bahkan pihak musuh baru menyadari keberadaan benteng tersebut ketika benteng Sunomata sudah setengah jadi. Sekaligus dibuat bingung karena hal itu dilakukan oleh seorang kepala pengawas dapur, Bukan salah satu jendral dari Klan Oda.

Sudut Pandang Yang Berbeda

Ketika membaca buku The Swordless Samurai, Aku banyak belajar banyak dari Toyotomi Hideyoshi tentang bagaimana cara menjadi seorang pemimpin yang kuat. Mengambil keputusan yang tepat disaat genting, Sekaligus dedikasi tinggi pada pekerjaan dan memiliki pengikut yang setia.

Sementara pada buku lainnya, Yaitu Oda Nobunaga Sang Penakluk Owari. Aku juga belajar tentang sebuah Visi dan cara untuk mewujudkan visi tersebut. Betapa kerasnya usaha Oda Nobunaga untuk menyatukan jepang. Memiliki cara pandang dan pola pikir yang berbeda dengan orang – orang pada zamannya.

Jujur pada buku ini aku menanti – nantikan sepak terjang Toyotomi Hideyoshi sebagai seorang bawahan Oda Nobunaga di Klan Oda. Lebih tepatnya melihat sepak terjang Hideyoshi dari sudut pandang tuannya, Oda Nobunaga.

Tokichiro Kinoshita, Itulah nama Toyotomi Hideyoshi pada buku Oda Nobunaga Sang Penakluk Owari yang saat ini sedang aku baca. Mungkin sekian dulu hal – hal yang bisa aku bagikan pada artikel kali ini. kurang lebihnya aku mohon maaf dan terima kasih.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar